Bengkayang, Kalbar – Kapolres Bengkayang Polda Kalbar, AKBP Teguh Nugroho, S.H., S.I.K., M.I.K., kembali melakukan peninjauan dan pengecekan fasilitas filtrasi air bersih yang dibangun pihaknya di wilayah Kecamatan Teriak yaitu SDN 01 Sebetung dan SDN 14 Teriak, Kamis (26/9/24) pagi.

Dalam kegiatan tersebut Kapolres didampingi oleh Kabaglog Polres Bengkayang, Kabag SDM Polres Bengkayang, dan Kapolsek Teriak. Selain itu, rombongan juga disambut oleh para kepala sekolah serta dewan guru.

Program ini merupakan bukti nyata bahwa pihak Kepolisian khususnya Polres Bengkayang hadir untuk mendukung kesejahteraan masyarakat melalui penyediaan air bersih yang siap diminum.

Pada kesempatannya, Kapolres menyampaikan kegiatan peninjauan dilakukan guna memastikan kualitas air yang dihasilkan oleh alat filtrasi tersebut.

“Kami ingin memastikan, fasilitas ini berfungsi dengan baik dan dapat dikonsumsi dengan aman oleh anak murid maupun dewan guru,” ucap Kapolres.

“Kegiatan ini juga menjadi momen penting untuk mengedukasi para murid tentang pentingnya air bersih dalam kehidupan sehari-hari,” tambahnya.

Selain itu, dengan adanya fasilitas filtrasi air bersih ini, Kapolres berharap para siswa, siswi, serta dewan guru dapat menjaga dan memelihara peralatan agar bisa bertahan lama dan memberikan manfaat bagi seluruh warga sekolah maupun masyarakat sekitar.

Adapun Kapolres Bengkayang beserta rombongan secara langsung meminum air dari fasilitas filtrasi yang telah dibangun.

Hasil dari peninjauan dan pengecekan ini, fasilitas filtrasi air bersih berfungsi dengan baik dan kualitas airnya layak untuk di konsumsi.

(Hms)