Polres Bengkayang – Polsek Sanggau Ledo – Kapolsek Sanggau Ledo Ipda Rega Nuari Pratama, S.H., mendengarkan aspirasi yang disampaikan masyarakat melalui program “Jumat Curhat” di Wilayah Kecamatan Sanggau Ledo, Jum’at (17/05/2024).

Ipda Rega Nuari Pratama, S.H., selaku Kapolsek Sanggau Ledo mendengarkan aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat melalui program “Jumat Curhat” bertempat di Dusun Sanggau Kota Desa Lembang Kecamatan Sanggau Ledo Kabupaten Bengkayang.

Kapolsek mengatakan Program “Jumat Curhat” ini dilaksanakan dengan tujuan untuk lebih dekat dengan masyarakat dengan mendengarkan secara langsung aspirasi, keluhan, maupun apresiasinya yang dirasakan oleh masyarakat kepada pihak Kepolisian.

Tidak hanya itu, masyarakat juga dapat menyampaikan saran dan masukan serta kritik kepada pihak Kepolisian terkait tugas Personil Kepolisian di lapangan termasuk memberi saran dan masukan atas hal yang dirasakan masyarakat.

“Kami berharap dengan adanya komunikasi yang baik antara Polri dan masyarakat di Kecamatan Sanggau Ledo dapat dirasakan langsung serta bisa bermanfaat bagi masyarakat setempat,” ujar Kapolsek.