Polres Bengkayang – Polsek Sanggau Ledo – Personil Polsek Sanggau Ledo Polres Bengkayang Polda Kalbar Aipda Wandi dan Briptu Bambang melaksanakan kegiatan pengamanan di Gereja GPIBI Jemaat Efrata Sanggau Ledo yang berada di Dusun Sanggau Kota Desa Lembang Kecamatan Sanggau Ledo Kabupaten Bengkayang. Minggu (17/09/2023).

Kegiatan Pengamanan yang dilaksanakan Aipda Wandi tersebut dilakukan sebagai bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat khususnya kepada Umat Nasrani yang bertajuk “Minggu Kasih” guna menciptakan situasi kamtibmas di Gereja agar tetap berjalan dengan aman dan kondusif serta memberikan kenyamanan kepada para Jemaat Gereja yang sedang melakukan Ibadah dari awal dimulai hingga kegiatan selesai.

Mengingat kembali tugas pokok anggota Polri yaitu sebagai Pelindung, Pengayom, dan Pelayanan terhadap masyarakat, Aipda Wandi melaksanakan kegiatan pengamanan di gereja tersebut juga bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas yang sangat mungkin terjadi seperti tindak pidana pencurian motor di lingkungan sekitar gereja.

Pengamanan di gereja ini rutin di lakukan setiap hari minggu oleh anggota kepolisian khususnya Personil Polsek Sanggau Ledo “Harapannya dengan adanya pengamanan yang dilakukan oleh anggota kami dari Kepolisian Sektor Sanggau Ledo, umat Nasrani dapat melaksanakan ibadahnya dengan tenang, nyaman, dan hikmat hingga kegiatan ibadah selesai” Ungkap Aipda Wandi.